depok.go.id - Sebanyak 1158 pedagang Pasar Cisalak dipindahkan ke Tempat Penampungan Sementara (TPS) yang berlokasi di Jalan Radar Auri, Kecamatan Cimanggis, Rabu (20/01/16). Bahkan masing-masing pedagang telah menyiapkan peralatan di tempat baru sebelum relokasi berlangsung.
Kepala Bidang Pasar Dinas Koperasi, UMKM, dan Pasar (DKUP) Kota Depok, Supomo, mengatakan para pedagang tersebut terdiri dari penghuni kios sebanyak 312 pedagang dan penghuni lemprakan atau los sekitar 846 pedagang dari Pasar Cisalak. Mereka akan menempati TPS selama kurang lebih satu tahun sambil menunggu sisa pembangunan Gedung B, Mekanikal Elektrikal (ME) dan Arsitektur pada tahun 2016 ini.
“Untuk bangunan Pasar Cisalak Gedung A sudah selesai di tahun 2015, sekarang kelanjutannya di tahun 2016,” terangnya.
Dia melanjutkan, sekitar 85 persen pedagang antusias untuk pindah ke TPS di Radar Auri. Bangunan TPS pun dibangun layaknya pasar dengan material berbahan batako dan baja ringan. Selain itu, untuk membuat TPS yang nyaman dan layak, maka pihaknya berusaha memberikan beberapa fasilitas yang sebelumnya sudah disiapkan, mulai dari MCK, listrik, serta air bersih.
“Di TPS ini pedagang juga tidak dipungut retribusi sewa, jadi kios digratiskan selama pedagang ditempatkan di penampungan tersebut,” ucap Supomo.
Sosialisasi kepada konsumen yang biasa berbelanja di Pasar Cisalak juga telah dipikirkan matang-matang. Fungsinya agar para pedagang juga tidak kehilangan langganan.
“Kami telah memasang spanduk petunjuk arah di berbagai tempat untuk menginformasikan masyarakat bahwa Pasar Cisalak sementara pindah ke Radar Auri. Mudah-mudahan dengan informasi ini, masyarakat dapat memahami,” pungkasnya. (Vidyanita/Ed: Fahrudin Mualim – Diskominfo).